Jakarta, 3 Oktober 2024, radarindonesia.com
Alhamdulillah, Sinetron SCTV “Naik Ranjang” semakin bagus banget ceritanya karena didukung oleh para pemain yang hebat dalam beraktingnya seperti Eza Gionino (Gino), Yuriska Patricia (Hani), Dean (Bryan Mckenzie) berumah tangga dengan Tyas (Adinda Azani) yang merupakan kakak dari Hani (Yuriska Patricia), usai Hani dinyatakan meninggal dunia.
Di sisi lain, Gino (Eza Gionino) yang dulu menjalin hubungan dengan Tyas dan memiliki masa lalu yang kelam bersama Hani, kini mulai dekat dengan Abel (Nadia Raysa) yang ternyata juga merupakan adik dari Tyas.
Peran yang sangat lumayan super ekstra, untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam memerankan tokoh antagonis menurut Yuriska Patricia (Hani) haruslah selalu pintar-pintar mengontrol emosi di sinetron SCTV “Naik Ranjang”, jelas Yuriska Patricia dalam wawancara eksklusif secara virtual sinetron SCTV “Naik Ranjang”, dengan para awak media, kamis (3 Oktober 2024).
Tidak mudah juga bagi Yuriska Patricia memerankan sebagai Hani di sinetron SCTV “Naik Ranjang”, karena disini Yuriska Patricia dituntut full dalam perannya yang antagonis, maka Cia perlu pendalaman materi, sehingga Cia harus observasi dengan cara menonton beberapa sinetron yang berkarakter antagonis seminimal mungkin mirip dengan peran yang sedang dia mainkan juga observasi via internet pastinya, ujar Yuriska Patricia.
Begitu juga dalam penampilan wajah di rias agak tebal dan rambut panjang Cia (Yuriska Patricia ) ini diwarnai pirang supaya terlihat seperti seorang yang lebih karakternya ke sifat yang antagonis.
Cia takut kalau aktingnya gak dapat keluar emosinya kedalam alur cerita itu, ketimbang dibenci netizen atau penonton dalam hal aktingnya Cia yang memang sangat antagonis banget. Kalau dibenci oleh penonton dalam hal aktingnya yang emang antagonis itu, malahan Cia senang berarti akting Cia nendang dong, urai Cia.
Eza Gionino berpendapat bahwa usai syuting maka dia akan kembali kedirinya sendiri, Alhamdulillah gak pernah kebawa kedalam dunia nyatanya Eza.
Dan kalau masalah adegan emosi yang full seperti sampai membanting barang juga adegan menangis itu memang perlu waktu untuk menenangkan diri dahulu baru melanjutkan aktingnya, kata Eza Gionino.
Semakin seru ceritanya sinetron SCTV “Naik Ranjang” ini, sehingga selalu dinantikan jam tayangnya sinetron SCTV “Naik Ranjang” ini, setiap harinya oleh penonton SCTV dimanapun berada.